Seperti yang telah anda ketahui, bahwa Traveloka merupakan jasa travel yang cukup terkenal di Asia Tenggara. Melalui Traveloka segala kebutuhan traveling anda akan terpenuhi dengan mudah.
Namun tidak hanya itu, saat ini Traveloka juga telah menyediakan pelayanan terbaru yang dapat memanjakan penggunanya yakni berupa Traveloka PayLater. Traveloka PayLater merupakan fasilitas pembayaran jasa pelayanan traveloka dalam bentuk kredit tanpa kartu kredit.
Melalui Traveloka PayLater ini, pengguna dapat melakukan pembelian tiket baik hotel, pesawat, kereta maupun lainnya tanpa harus membayarnya di awal. Untuk proses pembayarannya akan dilakukan di akhir atau pada waktu jatuh tempo.
Namun, untuk memanfaatkan pelayanan Traveloka PayLater tersebut maka pengguna diminta melakukan aktivasi terlebih dahulu agar mendapatkan limit pinjaman. Lalu bagaimana cara aktivasinya? Jika ingin mengetahui cara aktuvasi Traveloka PayLater, silahkan simak ulasan ViralOrchard.com di bawah ini:
Cara Mengaktifkan Traveloka PayLater
Cara mengaktifkan Traveloka PayLater cukuplah mudah dan tentu saja gratis. Persyaratan yang perlu anda lengkapi untuk mengaktifkan Traveloka PayLater juga cukup ringan yakni telah memiliki akun Traveloka, pengguna berusa 21-70 serta memiliki KTP.
Jika persyaratan tersebut sudah lengkap, maka proses pengaktifan Traveloka PayLater sudah bisa dilakukan. Untuk langkah-langkahnya, perhatikan di bawah ini:
Cara Mengajukan Pelayanan Traveloka PayLater
Untuk memulai proses pendaftaran Traveloka PayLater, pastikan anda telah memiliki akun Traveloka serta aplikasi Traveloka tersebut terhubung dengan koneksi internet. Setelah itu, anda bisa melakukan pengajuan pelayanan Traveloka dengan langkah-langkah berikut ini:
- Silahkan buka aplikasi Traveloka anda
- Silahkan pilih menu “Akun Saya”
- Berikutnya, silahkan pilih menu “Traveloka PayLater” dan dilanjutkan dengan memilih menu “Daftar Sekarang”
- Silahkan lakukan pengisian formulir yang berisi data-data pribadi, data keluarga hingga data pekerjaan anda dengan benar
- Selanjutnya, silahkan siapkan dokumen yang dibutuhkan seperti KTP serta foto diri, sebagai keperluan verifikasi
- Proses pendaftaran pelayanan Traveloka PayLater telah selesai, silahkan tunggu pihak Traveloka memverifikasi permintaan anda. Proses verifikasi dilakukan dalam waktu kurang lebih 60 menit pada jam kerja. Pastikan nomor handphone yang telah terdaftar aktif dan dapat dihubungi
- Jika proses verifikasi telah disetujui, maka pengguna akan mendapatkan limit pinjaman dan layanan PayLater tersebut sudah bisa digunakan.
Nominal Limit Pinjaman Traveloka PayLater
Berbicara mengenai nominal pinjaman di Traveloka PayLater, fitur pembayaran tersebut memiliki limit pinjaman yang cukup tinggi untuuk mencukupi penggunanya dalam traveling. Limit pinjaman yang ada di Traveloka PayLater bisa mencapai Rp 50 juta.
Bagaimana Jika Proses Pengajuan Traveloka PayLater di Tolak?
Jika proses pengajuan traveloka PayLater ditolak, biasanya disebabkan oleh beberapa hal. Adapun hal-hal yang menyebabkan pengajuan Traveloka PayLater ditolak, sebagai berikut:
- Pengguna memiliki usia kurang dari persyaratan
- Pengisian identitas kurang valid
- Kontak keluarga yang telah dicantumkan tidak bisa dihubungi atau terjadinya kesalahan dalam menginput nomor
- Sebelumnya anda telah memiliki akun Traveloka PayLater yang telah disetujui.
Nah, bagi pengguna yang proses pengajuan Traveloka PayLaternya ditolak maka dapat mengajukan kembali. Namun, proses pengajuan kembali tersebut bisa dilakukan setelah 6 bulan dari tanggal pengajuan pertama.
Kesimpulan
Nah itulah beberapa langkah yang dapat anda lakukan dalam proses pengajuan Traveloka PayLater. Setelah proses pengajuan disetujui, pengguna dapat memanfaatkan pelayanan tersebut dengan memesan tiket-tiket yang ada di aplikasi Traveloka.
Namun setelah menggunakan pelayanan Traveloka PayLater pastikan anda tidak melakukan keterlambatan pembayaran. Jika melakukan keterlambatan pembayaran, maka pengguna akan dikenakan denda sesuai dengan ketentuan pihak PayLater.
Sekian informasi yang dapat kami sampaikan mengenai Cara Mengaktifkan Traveloka PayLater. Semoga informasi di atas dapat bermanfaat dan menjadi referensi bagi anda. Jangan lupa untuk menyimak artikel sebelumnya mengenai “Cara Membuat ATM Bank BNI” serta artikel menarik lainnya.