10 Cara Menambah Limit Akulaku Untuk Menaikan Limit Kredit

Cara Menambah Limit Akulaku – Seperti yang kita ketahui bersama, Akulaku merupakan salah satu aplikasi pembiayaan kredit online terbesar di Asia Tenggara yang sudah terjamin keamannya, karena telah terdaftar di OJK (Otoritas Jasa Keuangan). Untuk melakukan pembiayaan kredit online ini, pengguna dapat lakukan melalui marketplace yang telah bekerjasama dengan Akulaku seperti Shopee, Tokopedia, Buka Lapak, hingga Blibli.

Hal yang menarik lagi dari platform Akulaku, yakni pengguna dapat melakukan pembelian produk secara kredit tanpa dengan kartu kredit. Tidak hanya pembelian produk, tetapi anda juga bisa menikmati pelayanan lainnya yakni pinjaman tunai yang sering disebut dengan Dana Cicil maupun KTA Asetku.

Nah bagi anda pengguna Akulaku, maka akan mendapatkan sebuah limit kredit. Adapun maksud dari limit kredit yakni semacam saldo yang diberikan kepada pengguna Akulaku untuk melakukan berbagai pelayanan finansial di Akulaku.

Namun perlu anda ketahui, bahwa limit kredit yang diberikan pihak Akulaku tidaklah tinggi bahkan banyak pengguna yang merasa kurang dengan limit tersebut ketika akan melakukan pelayanan finansial Akulaku. Oleh sebab itu, pihak Akulaku memberikan pelayanan penambahan limit kredit dengan mudah kepada penggunanya.

Untuk mengetahui bagaimana cara penambahan limit kredit Akulaku, sebaiknya simak ulasan ViralOrchard.com di bawah ini:

Tutorial Cara Menambah Limit Kredit Akulaku

Cara Menambah Limit Kredit Akulaku

Cara Menaikan Limit Kredit Akulaku

Bagi pengguna Akulaku yang akan membeli produk Akulaku dengan harga yang cukup tinggi, maka mereka perlu menambah saldo limit kredit Akulaku. Adapun cara menambah limit kredit Akulaku cukup mudah, hanya melalui aplikasi Akulaku yang telah terpasang di smartphone pengguna.

Akulaku menyediakan banyak metode penambahan limit, mulai dari menyelesaikan misi, melengkapi data, dan menyelesaikan beberapa misi yang tersedia pada aplikasi Akulaku. Nah untuk mengetahui lebih jelas bagiamana cara menambah dan menaikan limit kredit Akulaku silahkan simak di bawah ini. 

  1. Silahkan buka aplikasi Akalaku pada smartphone anda dengan bantuan koneksi internet. Pastikan aplikasi Akulaku telah terdaftar dengan akun Akulaku anda
  2. Berikutnya, silahkan pilih menu “Kredit” yang berada di bawah laman aplikasi AkulakuCara Naikan Limit Kredit Akulaku
  3. Jika telah berhasil masuk ke laman kredit, silahkan dilajutkan dengan memilih menu “Naikkan Limitcara menaikan limit akulaku
  4. Pengguna akan masuk ke laman rincian limit kredit, kemudian untuk proses penambahan limit kredit maka anda diminta untuk menyelesaikan misi penaikan limit kredit yakni pilih menu “Selesaikan misi“.
  5. Pada bagian Selesaikan Misi, maka pengguna diminta untuk menyelesaikan misi berbelanja yang meliputi KTA kilat, cicilan berbelanja, isi ulang kuota, hingga top up wifi. Jika sudah maka dilanjutkan dengan menyelesaikan misi pembayaran tagihan
  6. Langkah berikutnya, silahkan kembali ke menu sebelumnya dan pilihlah menu “minggu ini telah menyelesaikan login” yakni dengan cara memilih menu “Belanja Sekarang“. Untuk proses ini, maka pengguna diminta melakukan login setiap minggunya dan silahakan ambilah kenaikan limit sebesar Rp 10.000Cara Naikan Limit Akulaku
  7. Cara menambah limit kredit Akulaku selanjutnya adalah dengan melengkapi data untuk menaikkan imit. Untuk langkah ini maka pengguna akan mendapatkan penaikkan limit hingga Rp 1.000.000. Adapun data-data yang harus dilengkapi seperti, perbarui alamat perusahaan (meliputi email perusahaan, informasi dasar serta foto perusahaan), informasi keluarga (meliputi perbarui alamat rumah, kartu keluarga, hingga informasi perkawinan)
  8. Kemudian untuk kelengkapan data penaikan limit kredit, pengguna juga diminta melengkapi data-data lainnya yang meliputi memperui kontak darurat, e-signature, informasi SIM pengemudi, informasi pendidikan, informasi NPWP, hingga hubungan rekening ke bank. Setelah pengguna melengkapi data-data tersebut, maka akan mendapatkan limit kredit sebesar Rp 100.000 setiap satu data
  9. Selain cara menambah limit kredit Akulaku di atas, anda juga bisa menambahkan limit kredit yakni dengan cara menyelesaikan misi Account Oauth. Pada misi ini, pengguna akan mendapatkan limit hingga Rp 2.000.000. Adapun misi Account Oauth yakni berupa BPJSTKU, Tokopedia, Kredivo, Lazada, Shopee, Gojek, DJP.
  10. Setelah langkah-langkah di atas telah terselesaikan, maka pengguna akan mendapatkan pembahan limit kredit.

Silahkan menyelesaikan semua misi yang diberikan Akulaku agar limit kredit bisa bertambah. Nantinya Limit Kredit tersebut bisa digunakan untuk berbelanja. Adapun caranya silahkan simak pada artikel berikut “Cara Menggunakan Limit Kredit Akulaku“.

Kesimpulan

Ketika pengguna telah melakukan langkah-langkah penambahan limit seperti di atas, maka anda akan mendapatkan limit kurang lebih 5 juta hingga 7 juta. Untuk proses penambahan limit kredit, pengguna juga bisa melakukan hal lain seperti pembayaran cicilan tepat waktu, sering menggunakan limit kredit, melengkapi beberapa informasi, hingga tanda tangan elektronik.

Apabila masih terdapat pertanyaan mengenai cara penambahan limit kredit, silahkan hubungi Pusat Bantuan Akulaku dan simak halaman FAQ di bawah ini:

Apakah proses penambahan limit kredit perlu dilakukan?

Ya perlu. Proses ini sangat perlu dilakukan bagi pengguna yang akan berbelanja produk dengan harga yang cukup tinggi.

Bagaimana cara menaikkan limit kredit Akulaku?

Caranya cukup mudah, yakni dengan menyelesaikan beberapa misi yang tersedia di aplikasi Akulaku.

Apakah ada cara lain dalam menaikkan limit Akulaku?

Tentu saja ada yakni dengan memperakif aktifitas anda dalam Akulaku seperti pembayaran cicilan secara tepat waktu atau sering menggunakan limit kredit.

Apakah ada dampaknya jika pengguna melakukan penaikan limit kredit Akulaku?

Bagi pengguna yang melakukan penaikkan limit kredit Akulaku, maka akan terbebani pada biaya bunga setiap bulannya.

Sekian informasi yang dapat kami sampaikan mengenai cara menaikkan limit kredit Akulaku. Kami berharap informasi di atas dapat bermanfaat serta menjadi referensi bagi pengguna yang akan menaikkan limit kredit Akulaku. Simak pula artikel sebelumnya mengenai “Cara Melihat Kredit Point Akulakudan beragam artikel menarik lainnya. 

Tinggalkan komentar