Ada banyak sekali manfaat mengaktifkan SMS Banking BRI. Salah satunya adalah untuk membeli pulsa. Cara beli pulsa lewat SMS Banking BRI sangat mudah dan bisa dilakukan di semua tipe handphone dan smartphone, tanpa perlu koneksi internet.
Bagi yang belum mengaktifkan SMS Banking kami sarankan untuk mengaktifkannya terlebih dahulu. Silahkan simak artikel mengenai “Cara Daftar SMS Banking BRI” yang memberikan informasi secara rinci mengenai proses pendaftaran hingga aktivasi.
Proses transaksi melalui fitur pelayanan SMS Banking ini, nasabah cukup di akses dan dilakukan melalui jaringan SMS (Short Message Services) yang dibantu oleh telepon seluler. Dengan adanya kemudahan akses hanya melalui provider seluler sehingga proses transaksi melalui SMS Banking dapat dilakukan di mana dan kapan saja, tanpa harus mengantri di kantor cabang bank atau gerai ATM BRI.
Transaksi pembelian pulsa melalui fitur pelayanan SMS Banking akan lebih menghemat waktu, karena nasabah tidak perlu lagi mendatangi counter pulsa ataupun membeli secara online. Kami yakin banyak nasabah yang belum mengetahui cara beli pulsa lewat SMS Banking BRI. Oleh karena itulah silahkan simak tutorialnya di bawah ini.
Tutorial Cara Beli Pulsa Via SMS Banking BRI
Index Artikel
Format Beli Pulsa SMS Banking BRI
Sayangnya, terdapat hal yang perlu anda ketahui dalam penggunaan fitur SMS Banking BRI untuk bertransaksi yakni hanya nasabah BRI yang telah mengaktifkan fitur SMS Banking yang dapat melakukan transaksi. Selain itu, bagi nasabah yang melakukan transaksi pembelian pulsa lewat SMS Banking ini akan dikenakan biaya dengan tarif sesuai operator yang digunakan.
Yah, beli pulsa lewat SMS Banking BRI memang tidak gratis. Bagi yang tidak mempermasalahkan hal tersebut, silahkan mengikuti tutorial cara beli pulsa lewat SMS Banking BRI yang kami sampaikan pada artikel viralorchard.com berikut ini.
- Silahkan buka menu pesan SMS pada ponsel anda
- Setelah membuka menu pesan, silahkan ketikkan format penulisan pembelian pulsa berupa : PULSA<spasi>Nomor handphone<spasi>Nominal pengisian pulsa<spasi>PIN SMS Banking. Contoh: PULSA 085xxxxxxxxx 50 123456
- Jika nasabah telah menuliskan format penulisan pembelian pulsa melalui SMS Banking, maka silahkan kirim format tersebut ke nomor 3300
- Langkah berikutnya, yakni pihak BRI akan memberikan sebuah notifikasi atau balasan pesan yang berisikan keterangan bahwa transaksi pengisian pulsa melalui SMS Banking sudah berhasil. Jika transaksi pembelian pulsa telah berkahir, maka saldo pulsa akan masuk secara otomatis ke nomor handphone anda.
Catatan
Selain langkah-langkah pembelian saldo pulsa melalui SMS Banking BRI, kami juga akan memberikan sebuah catatan untuk nasabah yang akan melakukan transaksi tersebut. Adapun catatan-catatan yang perlu nasabah ketahui, sebagai berikut:
- Penulisan nominal pembelian saldo pulsa melalui SMS Banking ini memiliki aturan yakni pembelian Rp 20.000 cukup ditulis 20, pembelian Rp 100.000 cukup ditulis 100 dan seterusnya
- Nasabah dapat melakukan pembelian pulsa ke nomor manapun, tidak harus ke nomor handphone yang telah terdaftar di SMS Banking
- Sebelum melakukan transaksi pembelian pulsa melalui SMS Banking, pastikan nomor yang telah terdaftar dengan SMS Banking terdapat saldo pulsa yang mencukupi karena nasabah akan dikenakan biaya yang dipotong dari pulsa
- Biaya SMS Banking BRI tergantung dari operator yang digunakan. Siapkan pulsa minimal Rp. 1.000 agar transaksi pembeli pulsa dapat berhasil.
Cara Beli Pulsa Lewat SMS Banking BRI Mobile
Selain cara di atas, nasabah Bank BRI juga bisa beli pulsa lewat fitur mobile banking yang tersedia pada aplikasi BRI Mobile. Perlu diketahui, fitur mobile banking menggunakan sistem sms banking sehingga nasabah akan dikenakan biaya SMS apabila menggunakan fitur tersebut.
Keuntungan menggunakan mobile banking BRI adalah tidak perlu mengapalkan format sms Banking BRI. Nasabah hanya perlu mengikuti setiap langkap yang muncul pada aplikasi BRI Mobile, lalu pulsa akan langsung masuk. Untuk lebih jelasnya silahkan simak tutorial di bawah ini.
- Buka aplikasi BRI Mobile. Bagi yang belum memilikinya, silahkan download di Play Store atau App Store
- Kemudian pilih menu Mobile Banking BRI
- Setelah itu pilih menu Isi Ulang
- Berikutnya pilih Pulsa
- Kemudian pilih Nama Provider, Nominal Pulsa, dan masukan nomor Handphone. Setelah itu klik tombol “OK“
- Langkah berikutnya masukan PIN Mobile Banking, lalu klik Send
- Berikutnya anda akan mendapatkan format sms banking, lalu kirimkan format tersebut.
- Kemudian transaksi akan diproses dan pengisian pulsa berhasil.
Silahkan memilih salah satu metode beli pulsa di atas. Keduanya sama-sama menggunakan sistem sms banking BRI. Bedanya untuk via BRI Mobile tidak perlu menuliskan format sms banking secara manual.
Kesimpulan
Membeli pulsa lewat SMS Banking BRI bisa menjadi solusi bagi nasabah Bank BRI yang membutuhkan pulsa dalam keandaan darurat. Melalui cara di atas, nasabah bisa membeli pulsa dimanapun dan kapanpun tanpa perlu datang ke counter pulsa ataupun membeli secara online.
Layanan sms banking BRI bisa diakses secara offline di semua jenis handphone dan smartphone. Alhasil nasabah bisa mengaksesnya dimana saja dan kapan saja. Namun perlu diingat, pembelian pulsa lewat SMS Banking akan dikenakan biaya sesuai kebijakan provider yang digunakan.
Nah demikianlah informasi seputar cara beli pulsa lewat sms banking BRI. Semoga informasi yang kami sampaikan di atas bermanfaat dan simak pula artikel sebelumnya mengenai “Cara Daftar Internet Banking BNI” dan beragam artikel bermanfaat lainnya.